Dinsos RL Harapkan Tahun 2020, Karang Taruna Rejang Lebong Mampu Berkarya

Bagikan
By Admin - OneNewsBengkulu.Com 13 Des 2019, 00:53:04 WIB Kabupaten Rejang Lebong
Dinsos RL Harapkan Tahun 2020, Karang Taruna Rejang Lebong Mampu Berkarya

Gambar : Kepala Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong, Zulfan Effendi, SE, MM menghadiri kegiatan Sosialisasi Kepemudaan di Aula BLKM Curup,


Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong -  Peran serta organisasi kepemudaan seperti organisasi Karang Taruna yang selama ini dianggap mati suri lantaran tak memiliki kedudukan yang pasti ditingkat Desa/Kelurahan dan Daerah diharapkan mampu berubah di tahun 2020 mendatang.

Pasalnya, peran penting generasi muda dalam proses pembangunan daerah sangat dibutuhkan saat ini.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong, Zulfan Effendi, SE, MM usai menggelar kegiatan Sosialisasi Kepemudaan di Aula BLKM Curup, Kamis ( 13/ 12 / 2019 ), pukul 12.00 Wib.

Ia mengatakan jika kegiatan sosialisi kepemudaan ini merupakan wadah bagi organisasi kepemudaan untuk saling menukar informasi, keluhan dan harapan kedepan.

" kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pengurus karang taruna yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Tujuannya, tak lain untuk memaksimalkan dan memberdayakan potensi karang taruna dalam proses pembangunan di Kabupaten Rejang Lebong mendatang," tegasnya.

Pentingnya pembinaan organisasi kepemudaan seperti karang taruna ini, jelasnya, tak lain untuk memaksimalkan potensi kepemudaan dalam roda pembangunan fisik dan non fisik di Kabupaten Rejang Lebong sehingga mampu memperdayakan potensi SDM di Rejang Lebong.

" anggota dari karang tarunan sebagian besar di isi oleh generasi muda yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Nah, untuk itu, ditahun 2020 mendatang kita akan membentuk karang taruna kabupaten. Dengan demikian, kedepan karang taruna ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan di Rejang Lebong," tegaanya. ( dnd ).




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment