Fc. Monte Carlo : Terpilih Secara Aklamasi dan Jabat Ketua Umum Perbakin RL Priode 2024 - 2028

Bagikan
By Admin - OneNewsBengkulu.Com 21 Jun 2024, 00:07:05 WIB Kabupaten Rejang Lebong
Fc. Monte Carlo : Terpilih Secara Aklamasi dan Jabat Ketua Umum Perbakin RL Priode 2024 - 2028

Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong - Agenda Muskab ( Musyawarah Kabupaten ) Persatuan Menembak Indonesia (PERBAKIN) Kabupaten Rejang Lebong yang dilaksanakan di Gedung PGRI Kabupaten Rejang Lebong, berjalan lancar, Kamis ( 20 / 6 / 2024 ), pukul 14.00 WIb.

Kegiatan yang dihadiri oleh puluhan anggota Perbakin Kabupaten Rejang Lebong, Perwakilan Perbakin Provinsi Bengkulu dan tamu undangan tersebut berbuah manis bagi sosok FC.Monte Carlo. Dimana, ia terpilih dan dinobatkan sebagai Ketua Umum Perbakin Rejang Lebong Priode 2024 - 2028 secara aklamasi. 

Terpilihnya, FC.Monte Carlo sebagai Ketua Umum Perbakin RL tersebut, lantaran Ia ( Monte - red ) dinyatakan sebagai Calon Tunggal dalam pemilihan Ketua Umum Perbakin Rejang Lebong Priode 2024 - 2028.

Dikonfirmasi, Sekretaris Perbakin Provinsi Bengkulu, Jefri Subarkah usai menghadiri kegiatan Muskab Perbakin Rejang Lebong Priode 2024 - 2028, dilokasi Gedung PGRI, Kelurahan Cawang Baru, Kecamatan Selupu Rejang, Kamis ( 20 / 6 ), pukul 15.30 WIB mengatakan jika pihaknya mengapresiasi atas kinerja dan semangat yang diperlihatkan oleh seluruh anggota Perbakin Rejang Lebong.   

" Saya ucapkan selamat kepada Ketua Umum Perbakin RL terpilih, Fc. Monte Carlo yang akan menjabat selama priode 2024 - 2028 mendatang. Dan saya juga mengapresiasi atas kekompakan tim dan penyelenggara Muskab Perbakin Rejang Lebong ditahun ini. Hanya satu pesan saya yakni kedepan Perbakin RL harus dapat melebur pandangan masyarakat yang menyatakan jika Perbakin hanya terfokus kepada aktivitas berburu saja. Untuk itu, besar harapan saya, kedepan Perbakin RL dapat mencetak atlit - atlit berprestasi," tegasnya.

Sementara itu, Ketua Umum Perbakin Rejang Lebong, Fc. Monte Carlo mengatakan jika dirinya mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh pihak atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk memimpin Perbakin RL Selama 4 tahun kedepan.

" ini merupakan amanah yang besar untuk memajukan organisasi, serta menjalankan visi dan misi yang telah kita sepakati bersama untuk kemajuan Perbakin kabupaten Rejang Lebong," jelasnya. ( Dnd ).




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment