Reses Perdana DPRD Provinsi Bengkulu, Arpantoni : Serap Keterbatasan JUT dan Sarana Air Bersih
Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong - Kegiatan Reses Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Arpantoni Masa Sidang ke - III Tahun Anggaran 2024 dalam rangka menyerap aspirasi warga di Dapil IV ( Kabupaten Rejang Lebong - Lebong ) perdana dilaksanakan ditahun ini.
Kegiatan yang dipusatkan di lokasi Desa Sukaramai, Kecamatan Bermani Ulu ( BU ) tersebut mulai dilaksanakan dari tanggal 19 - 23 November.
Hasilnya, sejumlah keluhan dan harapan warga di Kecamatan BU berhasil di serap antara lain Keterbatasan Sumber Daya Air ( SDA ) - minimnya fasilitas JUT - Kelangkaan Pupuk - Minimnya penerangan lampu jalan - minimnya sarana olah raga.
Hal ini diungkapkan oleh Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Arpantoni usai menggelar kegiatan reses dilokasi Desa Sukarami, Minggu ( 24 / 11 / 2024 ), pukul 10.00 WIB.
" Kegiatan hari ini adalah reses perdana saya. Saya juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi warga yang teleh menyempatkan diri untuk menghadiri kegiatan reses kali ini,"
Adapun hasil reses kali ini, sambungnya, meliputi sejumlah masukan dan saran yang disampikan oleh warga seperti Keterbatasan Sumber Daya Air ( SDA ) - minimnya fasilitas JUT - Kelangkaan Pupuk - Minimnya penerangan lampu jalan - minimnya sarana olah raga.
" Terima kasih kepada salah satu warga yakni yusri. Dimana, ia mengeluhkan akan minimnya sumber air dan JUT tani. Kita berharap kedepan, ditahun 2026 mendatang, keluhan tersebut dapat berjalan lancar," tegasnya. ( Dnd ).