Sinergitas TNI dan Polri, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kawal Penyerahan BLT di Sindang Dataran

Bagikan
By Admin - OneNewsBengkulu.Com 24 Jun 2020, 20:59:40 WIB Kabupaten Rejang Lebong
Sinergitas TNI dan Polri, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kawal Penyerahan BLT di Sindang Dataran

Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong - Sinergitas antara jajaran TNI dan Polri di Kecamatan Sindang Dataran berjalan dengan baik. 

Hal tersebut terlihat dari kegiatan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Polsek Bengko bersama Babinsa yang melakukan pengawalan penyerahan BLT. Pengawalan penyerahan BLT yang bersumber dari dana desa tersebut dilaksanakan pada Rabu (24/06/2020) di Desa Warung Pojok Kecamatan Sindang Dataran.

"Dihari bhayangkara ke 74 ini polri siap melayani dan meningkatkan berkerjasama dgn stakeholder termasuk jalin sinergitas dgn Tni dalam seluruh kegiatan pelayanan kepada masyarakat seperti pengawalan bersama penyaluran BLT dana desa di Desa Warung Pojok," sampai Kapolres Rejang Lebong, AKBP. Dheny Budhiono, S.Ik, MH.

Dijelaskan Kapolres, personel Bhabinkamtibmas dan Babinsa, dengan tekat kuat siap hadir bersama masyarakat dari kegiatan dilapangan. Terlebih lagi, menurut Kapolres, Bhabinkamtibmas selaku ujung tombak Polri dilapangan. Dengan adanya pengawalan dari personel Bhabinkamtibmas dan Babinsa tersebut diharapkan dengan penyaluran ini tercipta kondisi yang aman dan kondusif serta tepat guna karena Polri dan Tni  terjun langsung ketengah2 masyarakat yang benar - benar membutuhkan
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga mengingatkan agar dalam kegiatan Penyaluran harus tepat sasaran, perangkat desa harus transparan guna menghindari kecurangan dan hal-hal yang berpotensi menimbulkan konflik.

Dalam Penyaluran tetap menjaga dan mematuhi Protokol Pencegahan dan Penanganan Covid-19 , Bagi masyarakat penerima bantuan agar menggunakan dengan baik, serta mengimbau kepada masyarakat agar segera melaporkan jika terjadi tindak pidana dilingkungan kepada petugas kepolisian terdekat.

"Karena saat ini musim hujan, saya juga sudah berpesan kepada Kapolsek jajaran agar waspada terhadap bencana alam terutama longsor, banjir dan pohon tumbang,  berikan informasi ini agar masyarakat terhindar dari bahaya tersebut terutama saat berada hutan atau daerah rawan bencana. ( Dnd ). 




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment