Kasrem 041 Gamas Bengkulu, Hadiri Gladi Posko I Covid -19 Kodim 0409 RL
Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong - Kegiatan pembukaan Gladi Posko I Pendemi Covid - 19 Kodim 0409 Rejang Lebong yang dilaksanakan di lapangan Makodim berjalan sukses, Selasa ( 8 / 6 / 2020 ), pukul 08.00 Wib.
Kegiatan yang langsung dihadiri oleh Kasrem 041 Gamas, Letkol. Arh. M. Fatkhurrahman, SIP tersebut menitik beratkan pada pengecekan dan melatih kesiapan personil jajaran Kodim 0409 Rejang Lebong dalam menghadapi wabah Covid - 19 sebagai bencana Non Alam.
Dikonfirmasi, Kasrem 041Gamas Bengkulu, Letkol. Arh. M. Fatkhurrahman, SIP usai menghadiri kegiatan pembukaan Gladi Posko I Pendemi Covid - 19 Kodim 0409 Rejang Lebong, Selasa ( 8 / 6 ), pukul 10.00 Wib membenarkan hal tersebut.
"Kegiatan ini merupakan latihan rutin yang dilakukan satuan setingkat kodim dengan penyelanggarannya adalah Korem," katanya.
Kegiatan gladi posko I yang dilaksanakan jajaran Kodim 0409 Rejang Lebong tersebut l, sambungnya, tak lain untuk melakukan pengecek atau melatih kesiapan dari seluruh jajaran Kodim 0409Rejang Lebong terutama antara Dandim dengan perwira staf yang ada di Kodim 0409 Rejang Lebong.
" Seluruh informasi dan data bencana seperti yang terjadi saat ini yakni Covid - 19 kita sikapi dengan melakukan koordinasi cepat antar jajaran. Kemudian, data tersebut dapat ditindak lanjuti dengan berkoordinasi pihak terkait selaku stokholder," tegasnya.
Sementara itu, Dandim 0409 Rejang Lebong, Letkol. Inf. Sigit Purwoko, SE mengungkapkan jika kegiatan gladi Posko I ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya.
" Kegiatan gladi posko ditahun ini memang sedikit berbeda. Dimana, ditahun - tahun sebelumnya, gladi posko I dipersiapkan untuk menghadapi bencana alam, namun kali ini gladi posko 1 dipersiapkan untuk menghadapi Covid 19," tegasnya. ( Dnd ).