Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2019, Di Warnai Walkout Anggota Dewan RL

Bagikan
By Admin - OneNewsBengkulu.Com 13 Apr 2020, 22:15:47 WIB Kabupaten Rejang Lebong
Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2019, Di Warnai Walkout Anggota Dewan RL

Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong - Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2019 yang dilaksanakan di Gedung DPRD RL, Senin ( 13 / 4 / 2020 ), pukul 10.00 Wib berjalan alot dan panas.

Dimana, Paripurna yang dilaksanakan dengan Video Conference tersebut diwarnai oleh keluarnya ( Walkout ) anggota DPRD RL yang tergabung dalam Fraksi Partai Nasdem, Fraksi PDIP, dan Fraksi Gerakan Kebangkitan Nurani dan hanya menyisakan 14 anggota DPRD Rejang Lebong dalam ruangan.

Keluarnya sejumlah anggota DPRD RL tersebut disebabkan oleh tidak hadirnya sosok Bupati RL, DR. H. A. Hijazi, SH, Msi saat penyampaian laporan LKPJ Bupati RL tahun 2019.

Dikonfirmasi Ketua DPRD RL, Mahdi Husen, SH, Senin ( 13 / 4 ), pukul 13.00 Wib membenarkan hal tersebut

" Benar, tadi sejumlah anggota DPRD RL keluar ruangan lantaran laporan penyampaian LKPJ Bupati RL tahun 2019 tidak dihadiri langsung oleh Bupati RL," tegasnya.

Ketidak hadiri Bupati RL tersebut, sambungnya, telah dilakukan oleh Bupati RL selama 4 kali rapat Paripurna yang selama ini dilakukan oleh DPRD RL.

" Sebelumnya, pihak Eksekutif ( Pemkab RL - red ) mengklaim jika telah melayangkan surat tertulis kepada pihak Legeslatif ( DPRD RL - red ) jika agenda rapat LKPJ Bupati tahun 2019 ini, tidak bisa dihadiri Bupati RL lantaran membagikan bantuan Beras Covid 19 ke pihak Kecamatan. Namun, setelah di Cek oleh Sekwan ternyata surat tersebut tidak ada," tegasnya

Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati RL, Iqbal Bastari, Spd, MM yang mewakili Bupati RL dan langsung menghadiri Video Conference mengatakan jika aksi Workout yang dilakukan oleh sejumlah anggota DPRD RL tak meski dilakukan lantaran wabah Covid 19 ini merupakan agenda dan program nasional yang wajib dilakukan bersama dalam upaya pencegahan dan penanggulan Covud - 19.

"Bupati RL selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 saat ini sedang mengadakan kegiatan di Kantor Camat Curup, yakni pembagian bantuan kepada masyarakat terdampak Covid. Nah, saya yang diamanahkan Bupati RL untuk menghadiri kegiatan paripurna ini. Sedangkan surat pemberitahuan mengenai ketidak hadirian Bupati juga sudah ditembuskan Pemkab RL ke Ketua DPRD Rejang Lebong," jelasnya.

Ditempat yang sama, anggota DPRD RL, Nirwan Paraji dikonfermasi usai Workout mengatakan jika sikap yang dilakukan olehnya lantaran tidak adanya sikap kebersamaan antara Legeslatif dan Eksekutif belakangan ini. Bahkan, sikap Bupati RL yang tidak hadiri dalam kegiatan paripurna ini sudah dilakukan selama 4 kali masa sidang Paripurna.

" Mari bersama - sama kita bangun Rejang Lebong dan jangan sampai meninggalkan kebiasaan yang kurang baik," tegasnya ( Dnd ).




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment