Putra Mas Wigoro, Dukung Bupati RL Benahi Kolam BBI Belumai I
Gambar : Anggota Komisi II DPRD RL, Putra Mas Wigoro, SE, SH, MH
Onenewsbengkulu.com | Rejang Lebong - Terbengkalainya sejumlah aset negara yang diharapkan mampu memberikan azaz manfaat kembali menjadi sorotan Bupati RL, DR. H. A. Hijazi, SH, Msi seperti yang terjadi pada kondisi kolam Air Deras Balai Benih Ikan ( BBI ) Desa Belumai I yang akan kembali difungsikan oleh Bupati RL.
Menanggapi hal tersebut, anggota Komisi II DPRD RL, Putra Mas Wigoro, SE, SH, MH menyambut baik program dan ide perbaikan kolam BBI Belumai tersebut guna mendukung program ketahanan pangan sumber daya Ikan Air Tawar di Kabupaten Rejang Lebong.
Hal ini diungkapkan oleh Anggota Komisi II DPRD Rejang Lebong, Putra Mas Wigoro, SE, SH, MH diselah - selah waktu senggangnya, Minggu ( 23 / 2 / 2020 ), pukul 12.00 Wib. Ia mengatakan jika pihaknya sangat mendukung upaya Bupati Rejang Lebong yang akan mengoprasikan kembali UPTD BBI Belumai I yang sempat terbengkalai tersebut kedepannya.
" Dengan diaktifkan atau dioperasikannya kembali BBI Belumai I maka secara otomatis akan berdampak pada tersedianya jumlah pasokan bibit ikan dan ikan konsumsi di masyarakat. Hal tersebut jelas sangat positif, " tegasnya.
Apalagi, sambungnya, selama ini, Kabupaten Rejang Lebong belum mampu memenuhi kebutuhan stok Ikan Air Tawar dan Benih bibit Ikan. Nah, dengan dioperasinnya kembali BBI tersebut jelas sangat membantu peternak budidaya ikan air tawar di Kabupaten Rejang Lebong.
" potensi Ikan Air Tawar kita sangat banyak, mulai dari Ikan Lele, Nila, Mas bahkan Greskap dan Gabus. Kita harapkan potensi ini dapat digali lebih maksimal dalam upaya memenuhi kebutuhan stok ikan di Kabupaten Rejang Lebong yang kian hari kian bertambah jumlahnya, " tegasnya. ( Dnd ).