Launching Pengawasan Pilkada 2020 Bawaslu Provinsi Bengkulu, di Hadiri Langsung Ketua Bawaslu RI

Bagikan
By Admin - OneNewsBengkulu.Com 13 Mar 2020, 00:20:41 WIB Kota Bengkulu
Launching Pengawasan Pilkada 2020 Bawaslu Provinsi Bengkulu, di Hadiri Langsung Ketua Bawaslu RI

Onenewsbengkulu.com | Bengkulu – Dalam rangka menyukseskan Pemilukada (Pemilihan Kepala Daerah) Provinsi Bengkulu tahun 2020, Bawaslu ( Badan Pengawas Pemilu) Provinsi Bengkulu kembali menggelar Launching Pengawasan Pilkada Tahun 2020 dilokasi Ballrom Mercure Hotel Bengkulu, Kamis (12/ 3/2020) pukul 09.00 Wib.

Kegiatan yang langsung dihadiri oleh Ketua Bawaslu RI, Abhan, SH, MH, dan  Gubernur Bengkulu, DR. H. Rohidin Mersyah mengangkat tema " Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu " tersebut berjalan sukses dan khidmad.

Dalam sambutanya, Ketua Bawaslu Provinsi Bengkulu, Persadaan Harapan, S.P.,M.Si, Kamis (12/ 3/2020) pukul 10.00 Wib dilokasi Mercure Hotel Bengkulu mengatakan jika pihaknya ( Bawaslu Provinsi - red )  telah menyatakan kesiapan dalam melakukan pengawasan Pilkada ditahun 2020 mendatang.

“ Partai Politik jangan takut Bawaslu Provinsi Bengkulu sudah siap untuk menyelenggarakan Pilkada tahun 2020 dengan riang, gembira profesional, proporsional dan akuntabel. Dimana, Bawaslu Provinsi Bengkulu juga menjamin proses Pilkada akan berjalan fokus secara regulasi atasi pemilu dengan santun bersama rakyat agar terciptanya pengawasan yang lebih efektif. Dengan harapan, Provinsi Bengkulu dapat dinobatkan sebagai pengawasan terbaik di Indonesia” tegasnya.

Hal senada juga dilontarkan oleh Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah dalam sambutanya yang mengatakan jika pihaknya dalam hal ini Pemerintah Provinsi Bengkulu sangat mendukung penuh apa yang menjadi program Bawaslu Provinsi Bengkulu demi terhujudnya Pengawasan Pemilu Kepala Daerah ( Pilkada ) tahun 2020 dengan maksimal.

"  Adapun sikap nyata yang kita lakukan yakni dengan mengalokasikan dan menganggarkan setiap kebutuhan Bawaslu Provinsi Bengkulu dalam istrumen Pengawasan pesta demokrasi mendatang. Dengan harapan, kedepan Bawaslu Provinsi Bengkulu dapat menjalankan fungsi dan tugasnya secara maksimal dalam hal pengawasan," tegasnya.

Sementara itu, Dalam Ketua Bawaslu Republik Indonesia, Abhan, SH, MH yang langsung menghadiri kegiatan tersebut mengatakan jika dirinya dan pihaknya kembali mengingatkan kepada masyarakat, partai politik dan terkhusus peserta Pilkada beserta tim kampanyenya untuk dapat mematuhi semua tahapan dan regulasi pemilukada yang telah ditetapkan.  

“ Pilkada tahun ini akan menjadi penentu kebijakan Provinsi Bengkulu 5 tahun kedepannya. Kemudian, kepada Petahana kembali kita ingatkan untuk menjaga netralitasnya," tegasnya. 

Tak hanya itu saja, kemudian kita juga berharap kepada penyelenggara pesta demokrasi seperti KPU, BAWASLU , TNI dan POLRI harus tetap menjaga Inkomitmen yang berintegritas dan objektif dalam melakukan tugasnya.

" jangan sampai penyelenggara yang harapkan mampu menyukseskan Pilkada malah tidak netral atau masuk angin. Jika hal tersebut terjadi, maka segera laporkan ke Bawaslu RI, pasti akan kita tindak tegas hingga memberikan sanksi tegas yakni pemberhentian, " tutupnya (Esa) 




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment